I saw rainbows from the aircraft
Perjalanan pulang dari Manokwari ke Jogja lalu ke Palangkaraya membawa banyak makna. Hampir di setiap perjalanannya aku melihat pelangi indah. Pelangi pertama di langit Manokwari, Papua Barat. di antara awan-awan mendung aku melihatnya tergores indah di antara warna biru langit, biru laut, putih kelabu awan.. tidak hanya satu pelangi tapi beberapa pelangi di antara gumpalan-gumpalan awan. Ketika akan mendarat di Makasar, aku melihat pelangi mengitari bayangan pesawat yang terpantul di awan di bawah pesawat. Sangat indah. Bayangan pesawat yang tampak kecil terefleksi di awan. dan mengelilingi bayangan kecil itu seberkas lingkaran pelangi tipis mengitari bayangannya. Yang terakhir dalam perjalanan ini adalah pesawat yang menembus pelangi di langit kota palangkaraya. Aku melihat pelangi di langit di tepi jendela pesawat yang aku tumpangi. Pelangi itu tampak dari jendela pesawat, seakan kami melewati lingkarnya dan aku melihatnya dari samping. Pelangi-pelangi ini mengingatkank...